Penanganan Awal Bagi Orang Yang Mengalami Stroke

Penanganan Awal Bagi Orang Yang Mengalami Stroke
Stroke
Otak seseorang terdiri dari beberapa bagian seperti serebrum(otak besar), serebelum(otak kecil), brainstem (batang otak), diensefalon, arteri, dan pembuluh darah. Otak merupakan bagian yang sangat penting bagi tubuh sebab berfungsi sebagai pengatur sistem gerak dalam tubuh. Oleh sebab itu jika sampai otak mengalami gangguan atau masalah akan dapat menyebabkan beberapa penyakit contohnya stroke, meningitis, dan Alzheimer. Disini kami akan menjelaskan tentang stroke. Stroke adalah suatu pecahnya atau sumbatan pada pembuluh darah otak yang dapat menyebabkan kematian apabila tidak ditangani dengan serius. Stroke dibagi menjadi dua yaitu stroke hemoragik (pendarahan) dan stroke non hemoragik(sumbatan). Stroke hemoragik adalah suatu stroke yang dapat menyebabkan pendarahan yang terjadi pada pembuluh darah otak ditandai dengan pasien tidak sadar. Sedangkan stroke non hemoragik adalah suatu stroke yang disebabkan oleh adanya suatu sumbatan yang terjadi pada pembuluh darah yang ditandai dengan kedua tangan terasa lemas dan merasa pusing. Stroke dapat terjadi oleh beberapa faktor :
  • Adanya aterosklerosis. Aterosklerosis adalah adanya suatu lemak yang menumpuk pada pembuluh darah  yang dapat menyebabkan sumbatan dan pecahnya pembuluh darah.
  • Adanya penyakit lain yang di derita contohnya hipertensi kronis, koresterol, dan penyakit jantung koroner
  • Usia. Semakin tua usia seseorang maka resiko terjadinya stroke lebih besar
  • Gaya hidup yang kurang sehat maka akan dapat menyebabkan beberapa penyakit
  • Kurangnya dalam melakukan olah raga
  • Seringnya konsumsi rokok dan minuman keras
Stroke lebih sering terjadi pada laki-laki dibandingkan pada kaum perempuan, soalnya kaum laki-laki pola gaya hidupnya banyak yang tidak sehat. 

Perjalanan Penyakit stroke 
Stroke dapat terjadi akibat adanya penyakit hipertensi yang kronis Hipertensi kronik dapat menyebabkan pembuluh darah arteri menjadi sangat rapuh akibat adanya tekanan yang dihasilkan oleh penyakit darah tinggi kronis. Akibat tekanan yang sangat tinggi menyebabkan pembuluh darah arteri pada otak menjadi pecah. Seseorang yang mengalami stroke akan merasakan beberapa gejala seperti:
  • Pusing yang berdenyut terasa pembuluh darah mau pecah
  • Seseorang tiba-tiba merasakan tangan dan kaki merasa lemas
  • Wajahnya tidak simetris dan suaranya pelo
  • Nadinya terasa cepat
  • Tidak sadar akibat pecahnya pembuluh darah otak

Penangan untuk penderita stroke
Stroke adalah suatu penyakit yang dapat membuat seseorang meninggal. Sebaiknya jika anda menemukan seseorang yang mengalami stroke maka cepatlah ditangani. Penangan awal untuk penderita stroke adalah :
  • Hati-hati jika memindahkan seseorang yang tidak sadar akibat penyakit stroke. Soalnya apabila memindahkan seseorang tidak pelan-pelan maka akan membuat pembuluh darah semakin pecah.
  • Usahakan untuk tidak memposisikan kepala lebih tinggi dari badan
  • Jangan memberikan makanan, minuman atau obat-obatan lainnya
  • Tusuk bagian jari tangan dan kaki sampai berdarah agar memperlancar peredaran pembuluh darah
  • Kompres air hangat pada kepala berfungsi untuk vasodilator pada pembuluh darah otak
  • Berikan oksigen untuk membantu pernapasan
  • Rujuk ke rumah sakit terdekat apabila kondisi tubuh kritis atau mengalami penurunan kesadaran 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Penanganan Awal Bagi Orang Yang Mengalami Stroke"