Kenapa Pria Lebih Sering Mengalami Ngorok Atau Mendengkur Dibandingkan Perempuan

Kenapa Pria Lebih Sering Mengalami Ngorok Atau Mendengkur Dibandingkan Perempuan
Mendengkur
Banyak sekali negara yang berkembang dalam ilmu pengobatan medis maupun teknologi. Semakin negara itu berkembang maka akan membuat warga negaranya menjadi semakin banyak aktifitasnya dalam bekerja. Akibat pola aktifitas yang berat membuat kebutuhan tidur seseorang  akan berkurang yang akhirnya dapat menyebabkan beberapa masalah seperti pada saat tidur akan mengorok dan kesulitan untuk tidur. Saya akan coba menjelaskan kenapa laki-laki lebih sering mengorok. Mengorok nama lainnya mendengkur adalah suatu gangguan pernapasan dimana adanya suatu organ atau benda asing yang menutupi jalan nafas untuk bernafas. Sebagian besar laki-laki lebih sering mengalami mengorok dibandingkan perempuan soalnya aktifitas yang dilakukan seorang laki-laki dalam bekerja sangat berat. Akibat aktifitas yang berat dan kurangnya istirahat membuat pria pada saat malam hari sering mengorok. Penyebab terjadinya seseorang mengalami ngorok:
  • Seseorang yang udah mulai berumur 20 tahun ke atas. Seseorang yang berumur 20 tahun ke atas organ tenggorokannya mengalami perubahan berupa penyempitan akhirnya menyebabkan udara yang masuk ke dalam tubuh menjadi sedikit
  • Akibat perbedaan jenis kelamin. Pada seorang laki-laki mengalami tenggorakan yang sempit dibandingkan dengan seorang perempuan, jadinya laki-laki sering mengalami ngorok. 
  • Adanya kelainan pada tubuh seperti Saluran udara yang sempit(tenggorokan), Adanya tumor tenggorokan, kelenjar gondok yang membesar dan lain sebagainya. Akibata beberapa kelainan ini menyebabkan seseorang mengalami ngorok. 
  • Gangguan pada hidung dan sinus. Akibat gangguan pada tempat masuknya udara menyebabkan kesulitan untuk bernafas.
  • Kelebihan berat badan. Banyaknya lemak dan koresterol di dalam tubuh membuat otot-oto menjadi lemah dalam berkontribusi menyebabkan ngorok
  • Seseorang yang melakukan gaya hidup yang tidak sehat seperti seringnya mengkonsumsi alkohol dan merokok  
Banyak sekali penyebab  seseorang mengalami mendengkur atau merokok pada saat tidur seperti yang diatas. 
Kenapa Pria Lebih Sering Mengalami Ngorok Atau Mendengkur Dibandingkan Perempuan
Mendengkur
Penanganan untuk seseorang yang mengalami ngorok dan mendengkur
Sebenarnya seseorang pada saat mengalami tidur mengorok atau mendengkur, itu mengalami gangguan pernapafasan. Meskipun masalahnya tidak begitu berat tetapi kalau tidak segera diatasi maka akan menyebabkan beberapa masalah yang sangat serius. Penanganan yang dilakukan pada seseorang yang mengalami ngorok atau mendengkur yaitu:
  • Usahakan untuk melakukan olahraga secara teratur untuk menjaga tubuh tetap sehat
  • Kalau bisa berhenti merokok. Soalnya merokok dapat membuat penyempitan pada tenggorokan
  • Seseorang harus menurunkan berat badannya. Sebenarnya meskipun lemak yang turun sedikit tetapi mengurangi kadar lemak dalam tubuh.
  • Jauhi minuman keras. Minuman keras mempunyai efek samping yang tidak baik tubuh. Soalnya jika mengkonsumsi dapat merilekskan otot-otot pada tenggorokan dan mengganggu jalan nafas.
  • Usahakan untuk penuhi kebutuhan istirahatnya 
  • Hindari minuman yang banyak mengandung kafein. Soalnya kafein dapat membuat seseorang sulit untuk istirahat. 
  • Usahakan agar jangan sampai hidung tersumbat biar tidak menggangu jalan nafas
  • Posisikan kepala lebih tinggi dari jantung berfungsi untuk mempermudah jalan masuknya udara di dalam paru-paru
  • Kalau bisa jangan sampai lidah jatuh ke belakang
  •  Pada saat tidur lebih baik tidur menyamping soalnya tidak menutupi jalan nafas  

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kenapa Pria Lebih Sering Mengalami Ngorok Atau Mendengkur Dibandingkan Perempuan"