Perubahan –Perubahan Yang Dapat Terjadi Pada Alat-ALat Badan Setelah Melahirkan

Perubahan –Perubahan Yang Dapat Terjadi Pada Alat-ALat Badan Setelah Melahirkan
PERUBAHAN PADA WANITA YANG MELAHIRKAN
Pada seorang wanita yang telah melahirkan seorang bayi maka pada tubuhnya akan mengalami perubahan pada alat-alat badannya. Masa sesudah persalinan yang diperlukan untuk pulihnya kembali alat kandungan yang lamanya sekitar 6 minggu adalah masa puerperium (nifas). Perubahan-perubahan yang dapat terjadi pada alat-alat badan setelah melahirkan yaitu 
1. INVOLUSI RAHIM 
Involusi rahim adalah placenta lahir uterus yang menjadi alat yang keras, karena disebabkan oleh adanya kontraksi dan retraksi oto-ototnya. Selama 2 hari berikutnya, besarnya tidak seberapa berkurang, tetapi sesudah 2 hari uterus menjadi mengecil dengan cepat, sehingga pada hari ke 10 tidak teraba lagi dari luar. Pelepasan placenta dan selaput janin dari dinding rahim terjadi pada stratum spingiosum bagian atas. 

2. INVOLUSI TEMPAT PLACENTA 
Jika sudah selesai mengalami persalinan, tempat placenta merupakan tempat dengan permukaan kasar, tidak rata dan kira-kira sebesar telapak tangan. Maka akan membuat luka ini mengecil dengan cepat, Pada akhir minggu ke 2 hanya sebesar 3-4 cm, dan pada akhir nifas 1-2 cm. Ketika permulaan nifas bekas placenta mengandung banyak pembuluh darah. Biasanya luka yang demikian sembuh dengan menjadi parut , tetapi luka bekas placenta tidak meninggalkan parut. 

3. PERUBAHAN PEMBULUH DARAH RAHIM
Jika mengalami kehamilan, uterus mempunyai banyak pembuluh darah yang besar-besar, tetapi karena setelah persalinan tidak diperlukan lagi peredaran darah yang banyak, maka arteri harus mengecil lagi dalam nifas.Kebanyakan orang beranggapan kalau pembuluh darah yang membesar disebabkan oleh adanya pembuluh darah yang tersumbat. 

4. PERUBAHAN PADA CERVIX DAN VAGINA
Setelah beberapa hari mengalami persalinan, ostium externum dapat dilalui oleh 2 jari, pinggir-pinggirnya tidak rata tetapi retak-retak karena robekan dalam persalinan. Robekan pada servik akan sembuh, karena hyperplasia ini dank arena retraksi dari cervix. Vagina yang sangat diregang waktu persalinan, lambat laun mencapai ukuran-ukurannya yang normal.

5. DINDING PERUT DAN PERITONEUM 
Jika mengalami persalinan dinding perut longgar karena diregang begitu lama, tetapi biasanya akan kembali dalam waktu 6 minggu. Umumnya pada wanita yang asthenis terjadi diastasis dari otot-otot rectus abdominis sehingga sebagian dari dinding perut di garis tengah hanya terdiri dari peritoneum, fascia tipis dan kulit. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Perubahan –Perubahan Yang Dapat Terjadi Pada Alat-ALat Badan Setelah Melahirkan "